Diklat SOP BKD Kota Blitar

Berita Terkini BKD Kota Blitar

Diklat SOP BKD Kota Blitar

Posted by : bkd.blitar.kota At : 2017-02-28 08:13:13 : Dilihat : 5796 Kali

Diklat SOP BKD Kota Blitar

Pelatihan Bimtek SOP  Pegawai BKD dilaksanakan pada 22-24 Februari 2017 sesuai dengan tindak lanjut surat tugas Kepala BKD Kota Blitar tanggal 20 Februari 2017 Nomor : 800/212/422.201.2/2017
Diklat SOP bisa digunakan untuk mengkomunikasikan sekaligus menyamakan persepsi antara berbagai pihak yang terlibat dalam rangkaian proses bisnis. SOP juga digunakan sebagai media pengendalian dan pemantauan mutu kinerja pada suatu fungsi/ bagian. Dengan SOP akan dicapai pengaturan agar tidak terjadi salah komunikasi, menghindari konflik antar fungsi atau bahkan saling melepaskan tanggung jawab, yang pada akhirnya dapat berakibat pada menurunnya kinerja organisasi itu sendiri. Untuk itulah Phitagoras menyelenggarakan training sop supaya penerapan SOP di lingkungan pemerintahan lebih optimal, DIklat tersebut diharapkan memberikan kontribusi pada pemerintah daerah khususnya BKD Kota Blitar, tujuan daripada diklat SOP tersebut adalah untuk memberikan pemahaman dan pengertian tentanglatar belakang dan pentingnya kegunaan SOP, memberikan pengetahuan tentang prinsip, metode, dan teknik penyusunan SOP dan Memberikan pedoman dalam pembuatan SOP yang efektif dalam rangka meningkatkan kinerja dan wawasan perusahaan.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Local Education Center (LEC) Jln Sawahan Pojok Garum Blitar.